Akses Informasi Masyarakat melalui SMS Center Bupati ke 08113445999, SMS Malowopati 08113322958, SMS LAPOR ketik BJN [spasi] ISI kirim ke 1708

Artikel

Pelatihan Ternak Ayam Joper

03 Juni 2021 09:43:26  Administrator  131 Kali Dibaca  Berita Desa

Pada hari Rabu 02/06/2021 Pemerintah Desa dan Dinas Peternakan bekerja sama untuk mengadakan Pelatihan Ternak Ayam Joper dan juga penyerahan Ayam Joper dari Desa untuk Warga.

Dan rencananya Ayam Joper akan dibagikan setiap KK(Kartu Keluarga), Setiap satu KK akan di beri 4 ekor Ayam Joper untuk pelatihan ternak ini. 

“Akhirnya kita menyepakati untuk membrikan ayam joper untuk dibagikan semua KK di desa sukoharjo sebagai memulai aktivitas beternak, bukan harus ayam joper saya tetapi bisa hewan ternak lainnya sebagai penyambung ekonomi selama masa pandemi.” Pak Kades menjelaskan.

Jadi dengan Pelatihan Ternak Ayam Joper ini diharapkan bisa berlanjut sebagai budidaya Ayam Joper. Diharapkan akan bisa berkembang yang awalnya 4 ekor ayam bisa menjadi puluhan ekor maupun ratusan, dengan perawatan Ayam Joper yang diterangkan.

Perawatan yang harus dilakukan seperti di tempatkan di tempat yang sesuai jumlah ayam, semakin banyak ayam semakin lebar tempatnya. Di penempatan Ayam Joper di beri pecahayaan agar Ayam merasa nyaman akan tempat tinggalnya Diberi makan, bisa juga vitamin ayam, di Vaksin, dan perawatan lainnya.

Dan penyakit juga akan menyerang hewan seperti Ayam Joper ini. Untuk pencegahan juga dapat dilakukan pada Ayam Joper ini seperti : diperhatikan saat memberikan pakan dan minum, pelaksanaan vaksinasi, jika terdapat Ayam yang mati segera pisahkan dengan ayam yang lainnya agar tidak berdampak pada ayam lainnya, dan lainnya.

Acara ditutup dengan penyerahan Ayam Joper kepada Warga

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Info Umum

Aparatur Desa

Agenda

Belum ada agenda

Sinergi Program

Statistik Penduduk